Skip to main content
Berita Kegiatan

Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dan Sosialisasi Bahaya Narkoba dengan meggunakan media Pengeras Suara

Dibaca: 0 Oleh 21 Apr 2020November 26th, 2020Tidak ada komentar
Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dan Sosialisasi Bahaya Narkoba dengan meggunakan media Pengeras Suara
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Sinergitas BNNK Karangasem dan Desa Adat Tampuagan dalam rangka Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dan Bahaya Narkoba. Kasi P2M menginformasikan terkait himbauan Kampanye Covid-19 untuk mencegah penyebaran Covid-19 dengan cara, yaitu sebagai berikut:
1. Kurangi interaksi dengan orang lain, dengan jarak Minimal 1 Meter
2. Memperhatikan etika dalam bersin dan batuk pada saat berdampingan dengan orang lain
3. Selalu menggunakan masker dan cuci tangan dengan sabun dan air mengalir setelah keluar masuk rumah/kantor
4. Jaga kesehatan dan pola makan, cukup minum air putih dan makan-makanan yang sehat dan bernutrisi
5. Melakukan olahraga secara teratur dan jika sakit segera periksakan diri ke dokter/rumah sakit terdekat

Selain menginformasikan terkait langkah-langkah cegah Covid-19 Kasi P2M juga menginformasikan agar seluruh Masyarakat di Lingkungan Desa Adat Tampuagan dapat lebih waspada dan hati-hati terhadap ancaman peredaran dan penyalahgunaan Narkotika di sekitarnya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel